Posts

Showing posts from February, 2024

Anakku Filter Terbaikku

Bismillahirrahmanirrahim Fokus adalah hal yang rasanya mulai hilang dari manusia zaman ini. Saking banyaknya informasi, tak jarang hidup kita penuh distraksi. Tanpa sadar pikiran kita bising informasi. Dan tak sadar, diri kita takut ketinggalan akan tren kehidupan terkini. Banyaknya kajian dan kelas seringkali membuat kita tergiur untuk mengikuti semuanya. Seakan-akan semuanya kita butuhkan saat ini juga. Namun, sadarkah bahwa hal itu tak baik untuk diri kita? --- Dulu ketika awal menikah, tepatnya di tahun 2020, suamiku pernah menasihatiku untuk tidak ikut terlalu banyak kelas. Hal ini rasanya wajar ia lakukan karena saat itu aku mengikuti sekitar delapan kelas dalam waktu yang bersamaan. Namun, rasanya sulit bagiku untuk melepas kelas-kelas itu. Terlebih, jiwa mengumpulkan ilmu masih sangat melekat pada diriku. "Terlalu banyak kelas akan membuat lupa untuk menaruh perhatian pada kebersihan hati." Dan memang benar demikian adanya. Terlalu banyak kelas akan membuat diri kit

Sebulan Bersama Newborn: Masa Ospek Ibu Baru

Image
Bismillahirrahmanirrahim Kalang kabut. Itulah istilah yang mewakili kondisiku di masa ospek ibu baru. Setelah sekitar sebulan mencoba berdamai dengan rasa nyeri ketika menyusui, di ujung bulan pertama Hafshah lahir, aku dihadapkan pada kenyataan bahwa BB Hafshah kurang dari target di buku KIA. Pusing? Tentu saja. I just like, "Kok ga ada yang ngasih tahu aku tentang target BB sesuai KMS sebelum lahiran?" Tentu itu bukan salah orang lain. Aku saja yang kurang proaktif sehingga sebelum lahiran aku tidak tahu terkait grafik KMS. Jujur aja tugas ospek SMALA dan STAN kalah sama 'tugas' di masa ospek ibu baru ini.  Bangun tengah malam ketika Hafshah minta nen. Pernah juga ga tidur lagi karena nenennya sampai udah mendekati Subuh. Pernah nenenin dari jam 11 siang sampai menjelang Maghrib. Kebingungan ketika dia tiba-tiba nangis ngeden. Ketakutan kalau-kalau dia kuning. Khawatir berlebihan kalau pusarnya berdarah. Dan BB Hafshah tidak naik sesuai target padahal nenennya lama